Kamis, 26 Januari 2012

Lawan MU, Kuyt Berharap Dimainkan



Liverpool - Dirk Kuyt mengaku tak puas dengan jumlah pertandingan yang ia mainkan musim ini. Ia berharap bisa lebih terlibat dalam laga-laga penting Liverpool, termasuk melawan Manchester United di Piala FA.

Kuyt yang belum mencetak satu golpun memang tak selalu menjadi pilihan utama Kenny Dalglish. Musim ini ia tampil 12 kali sebagai starter dan tujuh kali sebagai pemain pengganti.

"Jelas aku tidak senang dengan jumlah laga yang sudah aku mainkan musim ini," ujar pemain asal Belanda itu di situs resmi klub.

"Tapi aku hanya ingin lebih terlibat, khususnya di laga penting dan mencoba untuk bekerja keras dan menunjukkan diriku di laga seperti itu."

Kuyt dimainkan sejak awal saat Liverpool menghadapi City di leg II semifinal Piala Liga, Kamis (26/1/2012) dinihari WIB lalu. Kini usai membantu timnya memastikan tiket ke final, Kuyt berharap Dalglish akan memainkannya lagi saat Liverpool menghadapi MU di putaran empat Piala FA, Sabtu (28/1/2012) waktu setempat.

"Semoga aku bisa terlibat lagi di pertandingan hari Sabtu karena semua pemain di ruang ganti tidak sabar menunggu laga berikutnya," harapnya.

"Itu bagus kami menjalani dua laga besar dalam satu minggu dan kami semua sudah fokus pada laga berikutnya dan kami sangat ingin memenanginya," tegas pemain bernomor punggung 18 itu.


Sumber: detiksport.com

0 komentar:

Posting Komentar